09 Oktober 2011

Sumber [eramuslim.com]Sebuah virus komputer telah menginfeksi jaringan komputer yang digunakan oleh pilot yang mengendalikan pesawat tak berawak Angkatan Udara AS yang diterbangkan di wilayah perang, menurut laporan yang diterbitkan.
Majalah Wired melaporkan Jumat lalu bahwa spyware yang menyerang jaringan komputer menolak untuk dihapus dari komputer di cockpits di Pangkalan Angkatan Udara AS Creech di Nevada, di mana pilot mengendalikan pesawat tak berawak Predator dan drone di tempat-tempat seperti Irak dan Afghanistan.
Informasi itu mengatakan belum ada laporan yang menegaskan bahwa data rahasia dicuri akibat serangan tersebut dan virus tidak menghentingkan terbang pilot dari salah satu misi mereka. Jaringan spesialis keamanan tidak yakin apakah virus adalah bagian dari serangan yang sengaja ditujukan ke militer AS atau virus tanpa sengaja menginfeksi jaringan komputer.
Angkatan Udara AS mengatakan dalam sebuah pernyataan bahwa mereka tidak membahas ancaman terhadap jaringan komputer karena hal itu hanya akan membantu hacker memperbaiki taktik serangan mereka.(fq/ap)

0 Comments:

Post a Comment