18 Februari 2012

Imam dan Khatib dari Masjidil Haram Makkah dalam khotbah Jumatnya kelmarin (17/2) mengimbau masyarakat internasional untuk menghentikan aksi brutal pasukan rejim Syria terhadap warga sipil.
"Ini adalah seruan yang mengikat para pengambil keputusan untuk mengambil tindakan tegas dan definitif untuk menyelamatkan Syria dari penjagal yang arogan," kata Syaikh Abdul Rahman Al-Sudais mengacu kepada Bashar Al-Assad.

Khotbah Jumat kelmarin di masjid Riyadh juga menyerukan diakhirinya pertumpahan darah terhadap warga sipil tak berdosa di Suriah.
Sementara itu, ribuan warga Suriah Jumat kemarin berdemo untuk menuntut pemecatan Bashar Assad, saat pasukan presiden yang diperangi itu melepaskan serangan terberat mereka di kota Homs dalam upaya brutal untuk menghancurkan perbedaan pendapat.
Para demonstran keluar dari masjid setelah shalat Jumat, sejalan dengan panggilan aktivis di Internet untuk melakukan aksi unjuk rasa melawan Assad.(fq/arabnews)[eramuslim.com]

0 Comments:

Post a Comment