14 Ogos 2012

Saudi akan membangun sebuah kota khusus untuk perempuan untuk mengakomodasi ketentuan syariah sekaligus memberi kesempatan yang lebih luas kepada perempuan untuk berkarier.
Pemerintah Arab Saudi telah memerintahkan perusahaan properti, Saudi Industrial Property Authority (Modon) untuk mewujudkannya. Desainnya kini tengah dikerjakan dan pembangunannya akan dimulai tahun depan.
Di kota ini nantinya perempuan akan bebas bekerja dan berkarya tanpa terhambat oleh ketentuan syariah. Kota itu akan berlokasi di sebelah timur kota Hafuf.
Diharapkan sebanyak 500 juta riyal akan tersedot dalam proyek ini, sekaligus akan menyedot 5.000 tenaga kerja di bidang tekstil, obat-obatan, dan industri pengolahan makanan. Akan banyak perusahaan yang dikelola dan dijalankan oleh perempuan....klik tajuk/eramuslim.com


Meskipun ketentuan syariah tidak melarang perempuan untuk bekerja. Namun, hanya 15% perempuan di Arab Saudi yang mendapatkan kesempatan untuk bekerja.

Rencana ini sejalan dengan keinginan pemerintah untuk memberikan kesempatan yang lebih luas kepada perempuan dalam pembangunan negara. Salah satu tujuan utamanya adalah menyediakan lapangan kerja, terutama bagi perempuan muda.

“Saya yakin, perempuan bisa menunjukkan kemampuannya dalam banyak bidang,” ujar Deputi Direktur Jenderal Modon, Saleh Al-Rasheed, kepada harian al-Eqtisadiah seperti dikutip Daily Mail, beberapa waktu lalu.[eramuslim.com]

0 Comments:

Post a Comment